Mengenal Predator Ikan Toman
Senin
Edit
Ikan Toman begitu lah sebutan nya untuk ikan dari keluarga ikan Gabus ini, namun ikan ini adalah spesies yang terbesar dari semua keluarga ikan Gabus.
Ada sebuah kisah di Kalimantan mengenai seekor ikan Toman sebesar guling memakan seorang bayi yang sedang di mandikan oleh ibunya di sungai. Kisah ini sering ibu saya ceritakan kepada saya dan adik, sehingga saya takut kalau memakan Toman yang berukuran besar.
Di Kalimantan tengah ikan Toman bisa di temukan di beberapa sungai dan danau yang banyak tersebar, khususnya di daerah Palangkaraya ada banyak danau dengan isi ikan Toman.
Ada sebuah kisah di Kalimantan mengenai seekor ikan Toman sebesar guling memakan seorang bayi yang sedang di mandikan oleh ibunya di sungai. Kisah ini sering ibu saya ceritakan kepada saya dan adik, sehingga saya takut kalau memakan Toman yang berukuran besar.
Di Kalimantan tengah ikan Toman bisa di temukan di beberapa sungai dan danau yang banyak tersebar, khususnya di daerah Palangkaraya ada banyak danau dengan isi ikan Toman.
Ingin menonton strike ikan ini, kunjungi channel Kadek Wawan Wijaya |
Cara Mancing Ikan Toman yang Benar
Joran, Mata Pancing dan Senar
Banyak para pemancing ikan Toman yang salah dalam memilih senar atau pun kailnya, alhasil buruan yang sudah strike harus lepas begitu saja karena tidak kuatnya kail atau senarnya.
Saran jika kamu ingin memancing ikan Toman gunakan mata kail yang besar sekalian, bagi yang menggunakan umpan hidup seperti ikan kecil. Tentu saja kail bukan salah satu yang harus di perhatikan, namun bagian seperti senar dan joran pun harus karena jika senar kamu tidak kuat maka akan putus karena sambaran dari ikan ini saat pertama kali dia menerkam tidak main - main dan joran gunakan yang kuat juga.
Umpan Memancing Ikan Toman
Toman adalah jenis ikan Gabus dan jika ingin memancing ikan jenis ini tentu saja menggunakan umpan hidup adalah bagus, seperti ikan kecil atau anakan katak biasanya kami gunakan ketika memancing Toman.
Kalau tidak ingin menyusahkan maka gunakan saja umpan ikan palsu atau umpan casting maka akan sangat mudah memancing ikan - ikan Toman dari pinggiran danau di tempat yang terlihat teduh.
Nah itu beberapa hal yang bisa kamu lakukan ketika ingin memancing ikan Toman. Satu lagi jika kamu mempunyai ikan toman dan kamu taruh di dalam sebuah kolam, maka jangan sesekali kamu menaruh tangan kamu ke dalam kolam tersebut, karena pengalaman saya pernah di sambar ikan Toman ketika memasukan tangan ke dalam kolam.