Rahasia Budidaya Padi Gunung Dari Orang Dayak
Selasa
Edit
Orang kalimantan biasanya menanam dan memanen padi hanya satu tahun sekali yang awal nya dimulai dari:
Bulan Agustus sampai SeptemberAgustus adalah bulan dimana mereka mulai membersihkan lahan yang akan mereka gunakan sebagai tempat menanam padi, biasanya adalah hutan yang baru bisa juga hutan bekas ditanam padi beberapa belas tahun silam. Sedangkan bulan September adalah bulan untuk menebang pepohonan yang ada di calon lokasi ladang.
Bulan Oktober akhirBiasanya dibulan ini ladang akan dibakar karena disaat ini musim kemarau biasanya di kalimantan.
Bulan NovemberPadi akan mulai ditanam dan menanam padi ini biasanya dilakukan bergotong royong. Lelaki khusus membuat lubang tanam dan wanita khusus membuat bibit kedalam lubang yang telah dibuat, tradisi gotong royong ini dinamakan manugal.
Desember sampai AprilBiasanya jika ada banyak rumput akan dilakukan pembersihan
Mei dan JuliPanen raya terjadi kisaran dibulan ini tergantung jenis padinya karena padi gunung ada yang cepat matang dan ada juga yang belakangan.
Begitulah cara orang dayak menanam padi gunung dikalimantan mereka biasanya tidak menjual hasil panennya namun digunakan untuk mereka sehari hari dan sebagian untuk bibit dimusim yang mendatang lagi.