Alat Ukur Yang Biasa Digunakan Tukang Bangunan
Kamis
Edit
Meteran tentunya sudah menjadi alat wajib untuk tukang bangunan, kegunaan nya untuk mengukur panjang suatu benda. cara penggunaannya tentu sangat mudah kamu tempelkan bagian ujungnya pada suatu sisi dan tarik ke ujung yang lainnya dan lihatlah panjang benda yang kamu ukur tersebut.Meteran
Pengaris siku jenis L banyak digunakan untuk menentukan siku atau tidaknya suatu bangunan. Misalkan kamu sedang ingin membuat sudut pada kamar kamu maka tempelkan penggaris siku ini disudut bangunan yang ingin kamu lihat sudutnya.Pengaris Siku bentuk "L"
Waterpass digunakan untuk melihat rata tidaknya suatu sisi, karena prinsip air adalah mengalir ke tempat yang lebih rendah maka kamu dapat melihat rata tidaknya suatu benda jika menggunakan waterpass.Waterpass
Untuk mencari tinggi antara patok A dan B biasanya tukang menggunakan waterpass yang dibuat dari selang kecil berwarna putih yang telah diisi air. Biasanya waterpass selang ini digunakan pada pengukuran bowplang saat ingin membuat pondasi.Waterpass Selang Air Kecil
Nah untuk kamu yang membutuhkan peralatan ukur milik tukang sebaiknya membeli alat alat diatas.